Advertisement
Ngegadgets.com - Anda termasuk penggemar orang yang membeli aplikasi di Google Play pakai kartu kredit? Kini hal tersebut basi, Indosat bekerjasama dengan Google meluncurkan Indosat Google Carrier Billing yang memungkinkan pengguna Smartphone Android untuk mengunduh aplikasi berbayar dengan pemotongan pulsa secara langsung dan tidak perlu susah-susah memakai kartu kredit yang kebanyakan terganjal faktor umur dan lain sebagainya yang sangat merepotkan.
Mari Kita bahas mengenai Cara baru download aplikasi Android berbayar bersama dengan Indosat. Perhatikan Quetions dan Answer sebagai berikut agar Anda lebih jelas memahami mengenai fitur terbaru dari Indosat yang bekerjasama dengan Google.
Q: Apa yang dimaksud dengan layanan Google Carrier Billing?
A: Layanan Google Carrier Billing merupakan layanan pembelian
aplikasi-aplikasi/konten digital yang ada di Google Play Store melalui
pemotongan pulsa pelanggan (untuk pelanggan prabayar) atau ditagihkan
dalam billing Matrix (untuk pelanggan pascabayar).
Q: Apa syarat untuk dapat menikmati layanan Google Carrier Billing ini?
A: Persyaratan utama adalah Pelanggan harus memiliki Google Account (alamat email dengan domain Gmail).
Q: Bagaimana mekanisme layanan Google Carrier Billing ini?
 |
Indosat Google Carrier Billing |
Q: Apakah layanan Google Carrier Billing ini berlaku untuk semua pelanggan Indosat (IM3, Mentari, Matrix)?
A: Ya, layanan Google Carrier Billing berlaku untuk semua pelanggan prabayar dan pascabayar Indosat.
Q: Apakah pelanggan dapat melakukan pembatalan atas transaksi pembelian yang telah dilakukan (refund)?
A: Ya, pelanggan dapat melakukan pembatalan atas transaksi pembelian yang telah dilakukan (refund).
Q: Bagaimana mekanisme refund untuk layanan Google Carrier Billing ini?
A: Pelanggan hanya dapat melakukan refund secara langsung di dalam
Google Play Store, dengan mengklik tombol refund selama batas waktu
refund.
Q: Berapa lama batas waktu untuk dapat melakukan refund?
A: Batas waktu untuk refund adalah 2 jam dari proses transaksi pembelian
Q: Berapa lama waktu untuk pengembalian pulsa pelanggan atas permintaan refund yang telah dilakukan?
A: 1 x 24 Jam
Q: Berapa saja tarif yang berlaku untuk layanan Google Carrier Billing ini?
A: Tarif mulai dari Rp 12.000 s/d Rp 2.000.000
Apakah Anda tertarik mencoba fitur yang tim redaksi mengira hal tersebut akan bermanfaat untuk membayar aplikasi Android premium yang ada di Google Play? Oke silahkan mencoba ya gaes dan jangan lupa untuk meninggalkan komentar yang bermanfaat bagi pembaca lainy ya
Sumber :
indosat.com
Editor : Ngegadgets.com
Advertisement
Judul : Indosat Google Carrier Billing, Beli Aplikasi di Google Play Bisa Pakai Pulsa
Descripsi : Ngegadgets.com - Anda termasuk penggemar orang yang membeli aplikasi di Google Play pakai kartu kredit? Kini hal tersebut basi, Indosat...