Advertisement
Ngegadgets.com - Asus telah meluncurkan smartphone terbarunya yaitu Asus Zenfone C dengan nomor seri ZC451CG, yang dibanderol 96 dollar atau sekitar 1,2 jutaan yang tersedia secara online di situs web Flipkart. Salah satu situs toko online di India yang menurut kabar pula Zenfone C telah hadir di China dan India.
 |
Asus Zenfone C |
Smartphone berlayar 4,5 inci dengan panel FWVGA TN beresolusi 480x854 piksel ini ditengai oleh prosesor Intel Atom Z2520, dual-core berkecepatan 1.2GHz, RAM 1GB, internal 8GB yang dapat diupgrade melalui slot microSD hingga 64GB, dan Android 4.4 KitKat tetapi dengan tampilan antarmuka dari Asus yaitu ZenUI.
Kamera Asus Zenfone C, yaitu dengan kamera depan beresolusi 0.3MP dan kamera utama 5MP dengan teknologi Pixel Master yang diklaim akan menghasilkan gambar 4x lebih baik dalam keadaan minim cahaya tanpa flash sekalipun.
Baterai berdaya 2100mAh menjadi penopang sumber daya bagi smartphone baru besaran Asus ini.
Jaringan 3G juga sudah menghinggapi smartphone entry-level ini Hal tersebut akan menghadirkan pengalaman internet yang baik.
Harga Asus Zenfone C sendiri diperkirakan akan menyentuh harga Rp. 1.200.000,-
Tetapi belum ada kabar kapan Asus Zenfone C akan hadir di Indonesia.
Advertisement